SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Selasa, 11 Oktober 2016 16:07
Misteri Kematian Neneng, Sebelum Dibunuh Sering Diteror, Kelurga Bantah Korban Tewas Setelah Bersetubuh

pembunuhan Pemilik Salon di Baamang

KORBAN PEMBUNUHAN: Aparat kepolisian dan warga mengevakuasi jenazah Neneng menuju rumah sakit untuk dilakukan Visum et Repertum (VeR) pada hari kejadian Selasa (4/10) lalu.(Dok/RADAR SAMPIT)

SAMPIT - Misteri kematian Anang Bahransyah alias Neneng (55) yang ditemukan terbunuh di rumahnya jalan Walter Condrad, Gang Lombok, Baamang Sampit, Selasa (4/10) lalu masih belum terungkap.

Berkaitan dengan kabar bahwa korban sempat berkencan sebelum terbunuh langsung dibantah pihak keluarga. Dua keponakan korban yang enggan menyebutkan nama menyatakan Neneng tidak mungkin berbuat seperti itu (bersetubuh).

”Biasanya tidur di dalam  kamar. Mungkin karena ada temannya yang menginap pada malam (kejadian) itu, jadi dia mengalah dan tidur diluar (kamar). Jika hanya menggunakan sarung itu memang kebiasaanya saat tidur, bukan karena berbuat seperti itu (bersetubuh),” ujar keluarga Neneng yang dijumpai Radar Sampit di RSUD dr Murjani Sampit, Senin (10/10).

Dikatakan, sebelum meninggal dunia, keseharian korban sejak masih berusia muda dihabiskan hanya merias dan bekerja di salon kecantikan miliknya.

”Kami tahu bagaimana kehidupan almarhum. Saat kami masih anak-anak, sering ikut dengannya. Kebiasaannya merias berkurang saat berusia 40 tahun. Pernah (korban) diminta untuk menikah, tetapi tidak mau lantaran takut tidak sanggup membiayai hidup,” ceritanya.

Saat berada di luar rumah, korban tidak banyak mempunyai kegiatan, paling tidak almarhum pergi ke Taman Kota Sampit.

”Saat kami tanyakan kenapa ke taman, katanya cuma bertemu teman. Terakhir saat bulan puasa pernah main ke rumahnya. Almarhum sempat takut membuka pintu, alasannya ada orang mabuk yang sering datang,” ungkapnya.

Neneng dikenal tetangga dan keluarganya adalah pribadi yang baik dan diyakini tidak memiliki musuh. Jika punya masalah, korban biasanya selalu berbagi cerita dengan keluarganya.

”Biasanya terbuka jika ada masalah. Sebelum malam kejadian almarhum sempat mendatangi keluarga, selama satu hari penuh. Tidak ada mengatakan punya masalah dengan orang lain,” ucapnya.

Dugaan adanya perampokan juga dianggap tidak mungkin, sebab korban tidak memiliki banyak barang yang dapat diambil oleh pelaku. Satu buah sepeda motor dan handphone (HP) yang hilang diduga dibawa pelaku juga tidak bernilai besar.

”Itu motor tua dan HP lama. Kami tidak merasa itu adalah perampokan. Masalah dia pindah salon pada akhir 2015 itu juga tidak ada kaitannya. Penghasilan salon hanya cukup untuk biaya sehari-hari saja,” terangnya.

Pihak keluarga menyerahkan sepernuhnya kepada penegak hukum untuk mengungkap kasus ini serta menangkap pelaku yang menurut polisi masih buron. (mir/fm)

 


BACA JUGA

Rabu, 14 Mei 2025 16:51

Irawati Bantu Promosikan UMKM Lewat Media Sosial

SAMPIT–Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Irawati menunjukkan kepeduliannya terhadap pelaku…

Rabu, 14 Mei 2025 16:51

Pemkab Matangkan Rencana Relokasi Pelabuhan

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mulai mengambil langkah…

Rabu, 14 Mei 2025 16:50

Kotim Siapkan Asrama Haji untuk Sekolah Rakyat

SAMPIT–Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyatakan kesiapannya untuk menyambut…

Rabu, 14 Mei 2025 16:50

Disbudpar Usulkan Dua Bangunan Jadi Cagar Budaya Nasional

SAMPIT – Dua bangunan bersejarah yang menyimpan jejak peradaban dan…

Selasa, 13 Mei 2025 13:14

Proses SPMB Harus Gratis dan Transparan

SAMPIT — Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menegaskan komitmennya…

Selasa, 13 Mei 2025 13:14

Koordinasi dengan Kemensos untuk Perbaikan Data Warga Miskin

SAMPIT— Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  berupaya memutakhirkan data warga…

Selasa, 13 Mei 2025 13:13

Tingkatkan Pelayanan Lewat Sharing Season RPAM

SAMPIT — PDAM Kotawaringin Timur (Kotim) terus berkomitmen meningkatkan kualitas layanan…

Selasa, 13 Mei 2025 13:13

Banjir Rob Ancam Teluk Sampit

SAMPIT — Ancaman banjir rob kembali mengintai wilayah pesisir Kabupaten…

Jumat, 09 Mei 2025 17:38

Apresiasi Panen Bioflok untuk Ketahanan Pangan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyambut baik upaya…

Jumat, 09 Mei 2025 17:36

Dinkes Kotim Siagakan Obat dan Layanan Kesehatan Hadapi Penyakit Musiman

SAMPIT – Dinas Kesehatan Kabupaten Kotawaringin Timur (Dinkes Kotim) meningkatkan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers