SAMPIT – Media sosial kemaren heboh. Sebagian warga di daerah Samuda, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan, geger karena mendengar ada informasi yang menyebutkan pesawat jatuh di kawasan tersebut. Informasi itu diperkuat dengan sebuah pesawat yang kabarnya sempat terbang rendah di atas wilayah itu.
Kabar itu menyebar sekitar pukul 15.50 WIB, Kamis (6/7). Sebuah foto yang diunggah di Facebook memperlihatkan sejumlah warga berkumpul di lanting di Bagendang, penasaran dengan kabar itu. Sebagian warga mengarahkan kameranya ke arah lokasi yang disebut-sebut arah jatuhnya pesawat.
Otoritas Bandara Haji Asan Sampit membantah kabar tersebut. Kasi Pelayanan dan Kerja Sama Bandara Haji Asan Sampit Yogi Suradiningrat mengatakan, jika benar pesawat jatuh, pihaknya akan dihubungi pengawas lalu lintas bandara.
”Kami tidak ada menerima informasi. Namun, akan coba saya cek. Pihak maskapai juga tidak ada memberikan informasi,” ujarnya.
Sejumlah maskapai yang melayani rute penerbangan di Sampit juga membantahnya. General Manajer Sriwijaya Air Ismiyadi mengatakan, memang ada maskapai mereka yang berangkat pada sore hari, namun tidak ada masalah.
”Maskapai kami memang ada berangkat. Dua maskapai pada pukul 15.00 WIB dan 16.30 WIB. Namun, hingga saat ini semuanya aman tidak ada masalah. Tadi sore pada saat keberangkatan memang hujan. Hanya itu saja kendalanya,” ujarnya.
Manajer Kalstar Aviation Cabang Sampit Novallino mengatakan, seluruh penerbangan Kalstar aman, apalagi maskapai itu tidak ada penerbangan sore hari. ”Tidak ada menerima informasi tersebut (pesawat jatuh). Yang pasti, jadwal penerbangan kami tidak ada pada sore hari dari bandara Sampit,” ujarnya.
Informasi yang diperoleh Radar Sampit, pesawat yang disangka sebagian warga jatuh itu diduga pesawat yang sedang berputar di atas langit Samuda karena cuaca buruk di Sampit kemarin sore. Pesawat tersebut sempat berputar sekitar 58 menit sebelum mendarat di bandara. (dc/ign)