SAMPIT – Kekurangan mobil pemadam kebakaran di setiap kecamatan kerap kali dikeluhkan warga Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). Keluhan warga itu direspons calon bupati dan wakil bupati Kotim Taufiq Mukri - Supriadi (PANTAS) dalam beberapa kali pertemuannya ke sejumlah desa.
”Untuk menjawab permintaan masyarakat, PANTAS akan menyediakan mobil pemadam kebakaran untuk setiap kecamatan, sehingga proses pemadaman apabila terjadi kebakaran dapat ditangani dengan cepat," kata Supriadi.
Supriadi mengatakan, mobil pemadam kebakaran sangat penting disiagakan agar tindakan evakuasi apabila terjadi insiden kebakaran dapat segera ditangani.
”Kalau kekurangan armada, penanganan kebakaran terhambat dan membuat kobaran api dapat menjalar semakin membara. Ini yang kita harapkan jangan sampai terjadi," ujarnya.
PANTAS juga berniat akan merekrut tenaga kerja di setiap kecamatan. ”Tenaga kerja dari masyarakat setempat, harapan kami juga bisa ditambah, sehingga penanganan dapat dilakukan semakin cepat," tandasnya. (hgn/ign)