SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Sabtu, 19 Juni 2021 12:03
Meregang Nyawa di Tangan Cucu Sendiri

Pembunuh Nenek Kamriah Ditangkap di Kaltim

TERTANGKAP: Dua pelaku pembunuhan Hj Kamriah ditangkap di tempat pelarian di wilayah Kalimantan Timur.

MUARA TEWEH Pelarian dua pelaku pembunuhan Hj Kamriah (60) yang masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) Polres Barito Utara (Batara), HJR dan RVY warga Kelurahan Jingah, Kecamatan Teweh Baru, berakhir sudah.

Kedua pelaku pasca menghabisi nyawa korban langsung melarikan diri, mereka berhasil diringkus di sebuah rumah di Camp. Tanaiq, Desa Besiq, Kecamatan Damai, Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).

Kapolres Batara AKBP Dodo Hendro Kusuma melalui Kasat Reskrim AKP Tommy Paluyukan mengatakan, setelah mendapat laporan mengenai peristiwa penemuan mayat perempuan yang diduga korban pembunuhan, anggota Unit Buser Satreskrim Polres Batara mendatangi TKP dan melakukan penyelidikan.

Selanjutnya diperoleh informasi dari beberapa keluarga korban bahwa ada melihat cucu korban HJR berada di rumah korban pada saat korban masih belum ditemukan tewas.

Padahal sebelumnya sangat jarang berkunjung ke rumah korban setelah kakeknya (suami korban) meninggal dunia sekitar setahun yang lalu. "Setelah penemuan jenazah korban, HJR dan adiknya RVY beserta istri dan anaknya tidak pernah terlihat lagi oleh pihak keluarga," ucap Kasat.

Kemudian, diperoleh informasi bahwa ada warga yang melihat HJR, RVY beserta istri dan anaknya menumpang truk menuju arah Benangin, Kecamatan Teweh Timur.

Rupanya mereka mendatangi keluarga yang berada di Camp Puti dan meminta untuk diantarkan ke Simpang Lampanang jalan arah menuju Kutai Barat, Kalimantan Timur.

Selanjutnya anggota Polres Batara berkoordinasi dengan Polres Kutai Barat dan Polsek Teweh Timur, dan didapat informasi bahwa diduga pelaku tinggal di sebuah rumah yang berada di Camp Tanaiq, Desa Besiq, Kecamatan Damai, Kabupaten Kutai Barat, Kaltim.

"Kedua tersangka berhasil diamankan jumat (18/6) sekitar pukul 3.30 WITA," sebutnya.

Sementara itu, Ibay salah satu keluarga korban dalam akun Facebook-nya mengucapkan, terima kasih kepada aparat kepolisian yang sudah bersusah payah mengejar kedua pelaku.

 

Bunuh Nenek karena Dituduh Curi Karet

Dua terduga pelaku pembunuhan nenek Hj Kamriah, yakni HJR dan RVY kini harus mempertanggungjawabkan perbuatannya di hadapan hukum.

Berdasarkan hasil pemeriksaan yang dilakukan pihak kepolisian terhadap tersangka HJR. Dia mengakui membunuh korban dikarenakan selalu dituduh mencuri karet milik korban.

HJR juga merasa tidak mendapat perhatian lebih dari korban dibandingkan dengan cucu korban yang lainnya. Namun walau bagaimana pun alasannya, perbuatan pelaku yang mengakibatkan meninggalnya Kamriah tetap tidak dapat dibenarkan, terlebih korban adalah nenek pelaku sendiri.

Kasat Reskrim Polres Batara AKP Tommy Paluyukan mengatakan, dalam kasus ini, pihaknya mengamankan barang bukti, seperti pakaian, celana dan sepatu korban, satu bilah parang milik korban, pahat (alat menyadap karet) milik korban dan tas selempang milik korban.

"Terhadap pelaku diancam dengan pasal berlapis yakni pasal 340 Jo 365 Jo 338 KUHPidana dengan ancaman hukuman seumur hidup dan hukuman mati," tegasnya. (viv)


BACA JUGA

Jumat, 16 Mei 2025 12:03

Bentuk Tim Reaksi Cepat PJU

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor melakukan inspeksi mendadak…

Jumat, 16 Mei 2025 12:02

Sekolah Wajib Terima Siswa Difabel

SAMPIT – Menjelang dimulainya proses Seleksi Penerimaan Murid Baru (SPMB)…

Jumat, 16 Mei 2025 12:01

Dukung Penuh Kebebasan Pers

SAMPIT – Di tengah derasnya arus informasi di era digital,…

Jumat, 16 Mei 2025 12:00

Dorong Percepatan Pengembangan Bandara H Asan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus mendorong percepatan…

Kamis, 15 Mei 2025 17:27

Kotim Serius Wujudkan Program Sekolah Rakyat

SAMPIT–Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berpeluang besar menjadi lokasi pembangunan Sekolah…

Kamis, 15 Mei 2025 17:25

Pemkab Dorong Restoran Waralaba Buka Ruang Bagi UMKM Lokal

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menegaskan komitmennya mendukung…

Kamis, 15 Mei 2025 17:25

Ajak Siswa Jadi Mitra Aktif

SAMPIT – Dunia Pendidikan di Kotawaringin Timur (Kotim) terus berbenah.…

Rabu, 14 Mei 2025 16:51

Irawati Bantu Promosikan UMKM Lewat Media Sosial

SAMPIT–Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Irawati menunjukkan kepeduliannya terhadap pelaku…

Rabu, 14 Mei 2025 16:51

Pemkab Matangkan Rencana Relokasi Pelabuhan

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mulai mengambil langkah…

Rabu, 14 Mei 2025 16:50

Kotim Siapkan Asrama Haji untuk Sekolah Rakyat

SAMPIT–Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyatakan kesiapannya untuk menyambut…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers