SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Rabu, 18 Mei 2016 18:33
Astaga, Mandor dan Satpam Terlibat Pencurian Sawit
MALU: Para pelaku pencurian Sawit disebuah perusahaan tertunduk malu saat berada di Mapolres Kobar, Selasa (17/5). (FOTO: IST/RADAR SAMPIT)

PANGKALAN BUN – Tiga mandor panen di sebuah perusahaan perkebunan terlibat aksi pencurian kelapa sawit pada Minggu dan Senin (17/5). Aksi mereka terendus perusahaan dan akhirnya diringkus Polsek Arut Utara.

Komplotan pencuri sawit ini sudah delapan kali beraksi. Pada malam hari, sawit diangkut menggunakan truk oleh tiga mandor dan tujuh warga, yakni Laskot, Jarot, Yoyo, Habib Rohman, Kidar, Mariono, dan Swito.  

Selain tiga mandor, dua satpam perusahaan juga terlibat. Satpam ikut mengawasi situasi ketika komplotan pencuri menaikkan buah sawit ke truk. Hasil mencuri dijual ke tengkulak dengan harga 1.000 per kg. Duitnya dibagi rata.

Para tersangka ditangkap saat berada di dalam kebun melangsir sawit ke jalan Minggu pagi dan Senin malam. Barang bukti yang diamankan berupa sepeda motor dan truk warna kuning tanpa nomor polisi, serta tiga dodos milik pelaku. Di dalam truk terdapat 1,6 ton sawit siap jual.

Dari hasil pemeriksaan 11 orang yang diamankan, polisi menetapkan 10 tersangka dan dua DPO. Sepuluh tersangka itu terdiri dari tujuh orang non-karyawan, tiga mandor panen bernama Daniel, Dodi, dan Triyanto. Sementara dua satpam kabur sehingga masuk dalam daftar pencarian orang (DPO). 

Ketiga mandor yang ditangkap anggota polsek Arut Utara  ternyata sudah hampir dua bulan diintai polisi dan pihak perusahaan. Mereka beraksi di malam hari dengan bermodalkan senter kepala, dodos, keranjang, dan truk.

Kapolres Kobar AKBP Heska Wahyu Widodo melalui Kapolsek Arut Utara Iptu Mujio mengatakan, dua satpam yang kabur saat penangkapan masih diburu. Otak pencurian itu dilakukan dan disetting oleh Daniel.

”Daniel otaknya," kata Mujio. Sepuluh tersangka diperiksa di Mapolres Kobar, karena di Polsek Pangkut tidak listrik. (sam/yit)

 


BACA JUGA

Jumat, 09 Mei 2025 17:38

Apresiasi Panen Bioflok untuk Ketahanan Pangan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyambut baik upaya…

Jumat, 09 Mei 2025 17:36

Dinkes Kotim Siagakan Obat dan Layanan Kesehatan Hadapi Penyakit Musiman

SAMPIT – Dinas Kesehatan Kabupaten Kotawaringin Timur (Dinkes Kotim) meningkatkan…

Jumat, 09 Mei 2025 17:35

Prioritaskan Jemaah Lansia, Pemberangkatan Calon Haji Kotim Lewat Udara

SAMPIT – Sebanyak 218 calon haji asal Kotawaringin Timur (Kotim)…

Jumat, 09 Mei 2025 17:25

Pabrik Pakan Ikan Beroperasi, Harga Lebih Murah

SAMPIT - Pabrik pakan ikan milik Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur…

Jumat, 09 Mei 2025 17:23

Kader PKK Miliki Peran Mulia

SAMPIT — Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menegaskan pentingnya peran…

Jumat, 09 Mei 2025 17:23

Dharma Santi Momentum Pererat Kerukunan dan Persaudaraan

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendorong generasi muda…

Jumat, 09 Mei 2025 17:22

Peningkatan Jalan Kandan–Camba Tertunda

SAMPIT — Warga Kecamatan Kotabesi, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), kembali…

Rabu, 07 Mei 2025 17:31

Bupati Rencanakan Pelebaran Jalan Muchran Ali

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana memperbaiki infrastruktur…

Rabu, 07 Mei 2025 17:30

Jambore PKK Diikuti Ratusan Peserta

SAMPIT – Setelah tertunda dua tahun akibat keterbatasan anggaran, Jambore…

Rabu, 07 Mei 2025 17:30

Halikinnor Pimpin Gotong Royong

SAMPIT — Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor turun langsung memimpin…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers