SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Senin, 21 November 2016 14:59
Gara-Gara Sebatang Rokok, Pemuda Dikeroyok, ehh Pelakunya Ternyata…
TERLUKA: Anton Bahrul saat menjalani pemeriksaan di RSUD Doris Slyvanus. Pria itu dikeroyok sejumlah remaja hingga babak belur dan terluka karena ditusuk. (FOTO: IST/RADAR SAMPIT)

PALANGKA RAYA – Gara-gara sebatang rokok, berujung pengeroyokan terhadap Anton Bahrul (22). Pemuda itu dikeroyok dan ditikam MA, remaja yang masih berusia 17 tahun bersama teman-temannya. Kasus itu ditangani polisi hingga akhirnya MA dijebloskan ke tahanan Polsek Pahandut. Dia juga ditetapkan jadi tersangka.

Warga Jalan dr Murjani itu bersama teman-temannya mengeroyok dan menghajar habis korban di Jalan Yos Sudarso, Taman Pujasera, Rabu (16/11) lalu, sekitar pukul 23.00 WIB.

Kapolsek Pahandut AKP Ani Maryani menuturkan, tersangka telah diamankan beberapa hari lalu setelah pelaporan dari korban. ”Perkelahian remaja itu berawal dari minta rokok di taman saat ada acara musik,” kata Ani, Minggu (20/11).

Perwira Pertama Polri ini menuturkan, tersangka memukul korban menggunakan tangan kosong. Pukulan itu mengenai hidung hingga berdarah. Teman-teman MA yang melihat itu ikut memukul dan menusuk punggung korban hingga lecet. ”Sudah divisum dan korban mengalami luka-luka,” ujarnya.

Ani menambahkan, saat korban terluka, pelaku langsung kabur. Anton baru melapor keesokan hari. Pihaknya langsung bergerak menangkap tersangka. ”Tersangka diamankan di kediamannya. Korban belum tahu siapa-siapa pemukulnya, tetapi satu pelaku sudah kita amankan,” kata Ani. (daq/ign)


BACA JUGA

Selasa, 01 Juli 2025 11:45

Bupati Lepas Puluhan PNS yang Telah Purnatugas

SAMPIT – Puluhan pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah…

Selasa, 01 Juli 2025 11:45

Pemkab Tunggu Persetujuan Pusat

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mengusulkan perubahan status…

Selasa, 01 Juli 2025 11:44

Rumah Betang di Tualan Hulu Jadi Simbol Pelestarian Budaya dan Kebersamaan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendukung penuh pembangunan…

Selasa, 01 Juli 2025 11:44

Pengajuan Formasi ASN Diupayakan Melebihi Jumlah Pegawai yang Pensiun

SAMPIT–Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus mengupayakan penambahan aparatur…

Senin, 30 Juni 2025 17:37

Dorong Masyarakat Kunjungi Posyandu

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menyoroti rendahnya tingkat…

Senin, 30 Juni 2025 17:36

Komitmen Pemkab Kotim Entaskan Kemiskinan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menegaskan komitmennya dalam…

Senin, 30 Juni 2025 17:36

Gali Potensi Generasi Muda Bidang Keagamaan

SAMPIT – Ratusan anak-anak dan remaja dari berbagai jenjang pendidikan…

Senin, 30 Juni 2025 17:35

Terapkan Ijazah Digital, Pastikan Penahanan Ijazah Tak Terulang

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melalui Dinas Pendidikan…

Kamis, 26 Juni 2025 16:59

Disdik Waspadai Siswa Tak Tercatat di Dapodik

SAMPIT – Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mengingatkan pentingnya…

Kamis, 26 Juni 2025 16:59

Disiplin ASN Jadi Prioritas, BKPSDM Kotim Tegaskan Tak Ada Pembiaran

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menegaskan komitmennya dalam…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers