SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Sabtu, 26 Oktober 2019 08:36
Kejari Bidik Kasus Besar di Sampit

Usut Dua Perkara, Bos Parkir dan Sejumlah Pejabat Diperiksa

SAMPIT – Kejaksaan Negeri Kotawaringin Timur (Kotim) tengah mengungkap kasus besar. Kabarnya ada beberapa kasus yang masuk bidikan korps adhyaksa tersebut. Bahkan, dalam sepekan ini, mereka memeriksa sejumlah orang, salah satunya bos parkir di Kotim berinisial IST. Sejumlah pejabat Pemkab Kotim juga ikut diperiksa.

”Hari ini saja yang tidak diperiksa. Sebelumnya dia (IST, Red) terus diperiksa dua hari berturut-turut," kata sumber internal Kejari Kotim, Kamis (24/10).

Informasinya, IST yang merupakan perempuan diperiksa secara intensif di ruang Pidana Khusus (Pidsus). Pekan lalu dia juga diperiksa jaksa. Saat itu, pengelola parkir di sejumlah titik di Kotim itu datang seorang diri. Dia mengendarai mobil putih jenis Toyata Hilux double kabin.

Kepala Kejari Kotim Hartono melalui Kasi Pidana Khusus Agung Hari Indra Yudhatama  enggan berkomentar terkait hal itu. Agung masih menutup rapat rincian kasus dan penanganannya lantaran belum ditingkatkan ke proses penyidikan. Selain bos parkir tersebut, jaksa juga memeriksa kepala bidang hingga kasi di instansi teknis.

Informasi yang dihimpun, pengelolaan parkir yang kini tengah dibidik yakni tahun 2018 lalu. Parkir di Kotim dikelola dengan sistem zonasi. Dari pengelolaan itu, hasil yang didapat diduga mencapai miliaran rupiah. Namun, yang masuk kas daerah sangat minim.

Disinyalir ada yang tak beres dalam pengelolaannya, sehingga terendus jaksa. Kasus itu tengah jadi bidikan sejak sebulan terakhir setelah sejumlah bukti dan saksi dikumpulkan.

Selain kasus tersebut, Kejari juga tengah membidik kasus megaproyek di lingkungan Pemkab Kotim. Kasus itu kabarnya bernilai  di atas Rp 25 miliar. Selama beberapa pekan terakhir ini, sejumlah pejabat dari Dinas PUPR Kotim  turut dipanggil penyidik.  

Proyek itu ditengarai sudah dalam tahapan penyelidikan. Sejauh ini  belum diketahui proyek yang sedang diselidiki. Namun, kabar yang beredar, proyek itu dikerjakan dengan sistem tahun jamak atau multiyears.

Penanganan kasus itu diharapkan jadi gebrakan Kepala Kejaksaan Kotim Hartono yang baru menjabat Agustus lalu. Sepak terjangnya juga diharapkan tak kalah dengan Wahyudi saat memimpin lembaga yudikatif itu.

Di era Wahyudi, sejumlah kasus besar terungkap. Di antaranya proyek bandara, program Inventarisasi Penguasaan, Pemilikan, Penggunaan dan Pemanfaatan Tanah (IP4T) dengan tersangka mantan Kepala BPN Jamaludin, sejumlah kasus dana desa, kasus pengadaan tanah di Sebabi, dan perambahan kawasan yang melibatkan mantan Kades Bagendang Tengah dan pengusaha. (ang/ign)


BACA JUGA

Jumat, 02 Mei 2025 15:34

Program Cetak Sawah Tingkatkan Kesejahteraan Petani

SAMPIT – Kementerian Pertanian merealisasikan program bantuan cetak sawah seluas…

Jumat, 02 Mei 2025 15:33

Jaring Bibit Unggul Siswa Sejak Dini

SAMPIT – Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendukung pelaksanaan…

Jumat, 02 Mei 2025 15:33

CPNS Kotim Dilarang Langsung Minta Pindah

SAMPIT – Sebanyak 205 calon pegawai negeri sipil (CPNS) formasi…

Jumat, 02 Mei 2025 15:32

May Day, Disnaker Ajak Buruh Jaga Harmoni dan Tingkatkan Diri

SAMPIT – Momentum Hari Buruh Internasional atau May Day 1…

Jumat, 02 Mei 2025 15:16

Ketua Dekranasda Kunjungi Galeri Kerajinan Pontianak

SAMPIT – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Kotawaringin Timur…

Jumat, 02 Mei 2025 15:16

Pemkab akan Bantu Pondok Pesantren Bangun MCK

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana akan membangun…

Jumat, 02 Mei 2025 15:15

Kotim Cetak 4.216 Hektare Sawah

SAMPIT – Harapan petani di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) untuk…

Jumat, 02 Mei 2025 15:15

Siapkan Dua Hektare untuk Sekolah Rakyat

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendukung  program Sekolah…

Selasa, 29 April 2025 17:44

Kotim Lirik Pengolahan Lidah Buaya

SAMPIT — Dalam upaya meningkatkan potensi pertanian daerah, Pemerintah Kabupaten…

Selasa, 29 April 2025 17:43

Antisipasi Penumpukan Sampah, DLH Kotim Genjot Penataan TPA

SAMPIT – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers